Ikutlah Aku
Mengapa Tuhan menginginkan saya untuk sehat?


Mengapa Tuhan menginginkan saya untuk sehat?

Kesehatan yang baik merupakan bagian penting dari menjadi mandiri. Menjaga kesehatan kita akan memungkinkan kita untuk memenuhi potensi ilahi kita dan melayani sesama dengan lebih efektif. Cara kita memperlakukan tubuh kita memengaruhi kesehatan rohani kita dan kemampuan kita untuk menerima bimbingan dari Roh Kudus. Dalam rangka menjaga kesehatan kita, kita hendaknya mematuhi Firman Kebijaksanaan, makan makanan bergizi, berolahraga secara teratur, dan tidur yang cukup.

Persiapkan diri Anda secara rohani

Bagaimana menjaga kesehatan Anda telah memungkinkan Anda untuk melayani Tuhan dengan lebih efektif? Apa berkat-berkat lainnya yang telah Anda terima sewaktu Anda berusaha keras untuk hidup sehat?

Apa godaan-godaan yang remaja putri hadapi yang dapat membahayakan kesehatan mereka? Apa berkat-berkat yang akan mereka terima sewaktu mereka mematuhi hukum kesehatan Tuhan?

Apa tulisan suci dan sumber-sumber lainnya yang akan menolong remaja putri memahami mengapa Tuhan menginginkan kita menjadi sehat?

1 Korintus 6:19 (Tubuh kita adalah bait Allah)

A&P 88:124 (Pedoman untuk menjaga tubuh dan pikiran kita sehat)

A&P 89 (Firman Kebijaksanaan)

Thomas S. Monson, “Asas dan Janji,” Ensign atau Liahona, November. 2016, 78–79

Kesehatan Jasmani dan Emosi,” Untuk Kekuatan Remaja (2011), 25–27

Video: ”Tahun Baru 2010: Kesehatan Jasmani”

Mengajar dengan cara Juruselamat

Juruselamat mengundang mereka yang diajar-Nya untuk bertindak dalam iman dan menjalankan kebenaran-kebenaran yang Dia ajarkan. Bagaimana Anda dapat mengundang remaja putri yang Anda ajar untuk bertindak dalam iman serta menjaga pikiran dan tubuh mereka sehat? Bagaimana Anda dapat mengilhami mereka untuk mencari manfaat rohani dan jasmani dari hidup seperti apa yang telah Tuhan perintahkan?

Membagikan pengalaman

Di awal setiap pelajaran, undanglah remaja putri untuk membagikan, mengajarkan, dan bersaksi mengenai pengalaman yang telah mereka miliki dalam menerapkan apa yang mereka pelajari dalam pelajaran minggu sebelumnya. Ini akan mendorong keinsafan pribadi dan membantu remaja putri melihat relevansi Injil dalam kehidupan mereka sehari-hari.

Memperkenalkan ajaran

Pilihlah dari gagasan berikut atau pikirkanlah gagasan Anda sendiri untuk memperkenalkan pelajaran minggu ini:

  • Perlihatkan gambar seorang remaja putri dan gambar bait suci secara berdampingan. Tanyakan kepada remaja putri bagaimana tubuh mereka seperti bait suci (lihat 1 Korintus 6:19). Undanglah setiap remaja putri untuk membahas dengan seorang lain dalam kelas mengapa penting untuk menjaga tubuh dan pikiran tetap bersih dan sehat.

  • Tuliskan di papan tulis “Mengapa Tuhan ingin kita menjadi sehat?” Undanglah remaja putri untuk berbagi kemungkinan jawaban dan mencari jawaban tambahan di sepanjang pelajaran.

Belajar bersama

Setiap kegiatan di bawah akan menolong remaja putri memahami mengapa Tuhan menginginkan mereka sehat. Dengan mengikuti ilham dari Roh, pilihlah satu atau lebih yang akan paling baik berlaku bagi kelas Anda:

  • Undanglah remaja putri untuk membuat daftar hal-hal yang mereka lakukan untuk menjaga pikiran dan tubuh mereka tetap sehat. Bagilah kelas ke dalam kelompok-kelompok, dan tugaskan setiap orang untuk menyelidiki salah satu dari tulisan suci berikut, mencari nasihat untuk menolong mereka menjaga pikiran dan tubuh mereka tetap sehat: A&P 88:124; A&P 89:5–9; dan A&P 89:10–16 (jika mereka perlu bantuan memahami nasihat dalam A&P 89, lihat Teguh pada Iman,halaman 186–188). Mintalah setiap kelompok melaporkan temuan mereka. Mintalah remaja putri untuk mengkaji ulang daftar mereka dan menentukan apakah ada hal-hal tambahan yang dapat mereka lakukan untuk menjaga kesehatan mereka. Undanglah remaja putri yang merasa nyaman melakukannya untuk berbagi perubahan apa pun yang mereka rencanakan untuk buat yang akan memberkati mereka sekarang dan di masa depan.

  • Jika perlu, secara singkat kajilah ulang Firman Kebijaksanaan untuk memastikan bahwa remaja putri memahami nasihat Tuhan mengenai kesehatan jasmani. Tuliskan di papan tulis, “Mengapa Tuhan telah memberikan kita Firman Kebijaksanaan?” Mintalah remaja putri untuk menyarankan beberapa jawaban. Undanglah remaja putri untuk membaca A&P 89:18–21 untuk menemukan janji-janji yang telah Tuhan buat kepada mereka yang mematuhi Firman Kebijaksanaan. Bagaimana setiap janji ini digenapi dalam kehidupan kita? (Jika mereka memerlukan bantuan memahami janji-janji ini, sarankan bahwa mereka merujuk pada penjelasan Presiden Boyd K. Packer dalam ceramahnya “The Word of Wisdom: The Principle and the Promises”). Undanglah mereka untuk berbagi kesaksian mereka tentang ajaran ini atau tentang berkat-berkat yang telah mereka terima dari menjalankan Firman Kebijaksanaan.

  • Tayangkan video ”Kesehatan Jasmani,” dan undanglah remaja putri untuk mencari alasan-alasan kita hendaknya menjaga tubuh kita sehat—termasuk baik alasan duniawi maupun alasan rohani. Undanglah mereka untuk membagikan apa yang mereka temukan. Sebagai bagian dari pembahasan ini, pertimbangkan berbagi pernyataan ini dari Presiden Boyd K. Packer: “Tentunya Firman Kebijaksanaan diberikan agar Anda dapat menjaga bagian rohani yang lembut dan peka dari sifat Anda pada kewaspadaan yang tepat. Belajarlah untuk ‘mendengarkan’ perasaan Anda. Anda akan dipandu dan diajar dan diberkati” (“The Word of Wisdom: The Principle and the Promises,” Ensign, Mei 1996). Bagaimana janji Presiden Packer telah digenapi dalam kehidupan remaja putri?

  • Undanglah remaja putri untuk membaca “Kesehatan Jasmani dan Emosi” dalam Untuk Kekuatan Remaja. Mintalah beberapa remaja putri untuk mendaftarkan di papan tulis beberapa hal dari nasihat yang mereka temukan, dan mintalah yang lainnya untuk mendaftarkan berkat-berkat yang dijanjikan kepada mereka yang mengikuti nasihat ini. Mintalah mereka untuk membahas cara mereka memperlakukan tubuh mereka mempengaruhi roh mereka. Bagaimana mereka dapat menggunakan daftar di papan tulis untuk menjelaskan standar-standar mereka kepada teman-teman mereka dari kepercayaan lain?

Mintalah remaja putri untuk membagikan apa yang mereka pelajari hari ini. Apa perasaan atau kesan yang mereka miliki? Apakah mereka memahami mengapa Tuhan menginginkan mereka sehat? Apakah mereka memiliki pertanyaan tambahan apa pun? Akankah bermanfaat untuk meluangkan lebih banyak waktu mengenai topik ini?

Jalankan apa yang sedang kita pelajari

Ajaklah remaja putri untuk mempertimbangkan bagaimana mereka akan hidup sesuai dengan apa yang telah mereka pelajari hari ini. Misalnya, mereka dapat:

  • Mencatat apa yang mereka makan selama seminggu dan mengevaluasi apakah mereka mengikuti nasihat Tuhan mengenai kesehatan jasmani.

  • Menuntaskan proyek nilai 3 dari Pengetahuan dalam Kemajuan Pribadi.

  • Merencanakan kegiatan Kebersamaan yang mencakup olahraga dan makanan sehat.

Berbagilah dengan remaja putri apa yang akan mereka telaah minggu depan. Apa yang dapat mereka lakukan untuk bersiap belajar? Misalnya, mereka dapat membaca ceramah, menyaksikan video, atau menelaah tulisan suci yang berkaitan dengan pelajaran minggu depan.

Kegiatan Remaja Terkait

Gambar

Rencanakan kegiatan Kebersamaan yang akan menolong remaja putri menerapkan apa yang mereka pelajari dalam pelajaran ini.