Seminari
Pelajaran 65: Hakim-Hakim 2–4—“Berpaling kepada Tuhan untuk Pembebasan”


Yesus Kristus menyembuhkan di kolam Betesda

Hakim-Hakim 2–4; Hakim-Hakim 6–8: Pelajaran 65

Hakim-Hakim 2–4

“Berpaling kepada Tuhan untuk Pembebasan”

Kunjungi “Menelaah Tulisan Suci” untuk membantu mempersiapkan diri Anda secara rohani untuk belajar.

Setelah anak-anak Israel memasuki tanah perjanjian, mereka memilih untuk tidak mematuhi perintah Tuhan untuk mengusir semua penduduk yang jahat. Akibatnya, banyak orang Israel mengadopsi praktik jahat orang-orang ini dan kehilangan perlindungan Tuhan. Namun, setiap kali bangsa Israel berseru kepada Tuhan memohon pembebasan, Dia “membangkitkan seorang penyelamat” bagi mereka (Hakim-Hakim 3:9). Pelajaran ini dapat membantu Anda memahami peranan Juruselamat sebagai Pembebas Anda.

Menelaah Tulisan Suci

Lihat apakah Anda dapat menemukan dua angka berikutnya dalam setiap urutan berikut:

  1. 2, 4, 6, 8, 10, 12,

  2. 1, 3, 7, 13, 21, 31,

  3. 1, 4, 3, 6, 5, 8, 7,

Dapatkah Anda menemukan pola untuk tiap urutan angka? Berikut adalah cara menyelesaikan masing-masing: A: +2; B: +2, +4, +6, dan seterusnya; C: +3, −1, +3, −1

Memahami pola dapat membantu kita menjalani kehidupan. Hari ini sewaktu Anda menelaah pola rohani yang dialami bangsa Israel dalam kitab Hakim-Hakim, pikirkan bagaimana itu dapat berlaku dalam kehidupan Anda.

Ketika orang-orang Israel memasuki tanah perjanjian, Tuhan memerintahkan mereka untuk menghalau penduduk yang jahat (lihat Ulangan 7:1–4). Banyak orang Israel memilih untuk tidak sepenuhnya mematuhi perintah ini. Dalam Hakim-Hakim 2–4, kita belajar tentang pola, atau siklus, rohani, yang dialami orang-orang Israel karena mereka berulang kali gagal mengikuti Bapa Surgawi dan Yesus Kristus.

ikon buku catatanGambarlah bagan berikut dalam buku catatan Anda. Atau tulislah angka 1 sampai 4.

Bagan dosa

Tambahkan item berikut ke langkah-langkah yang sesuai dalam siklus:

  1. Dosa

  2. Konsekuensi

  3. Berserulah kepada Tuhan

  4. Pembebasan melalui Tuhan

Bacalah Hakim-Hakim 2:10–18. Mohon cermati bahwa akar kata Ibrani untuk “rintihan” di ayat 18 berarti “menyesal,” “tergerak untuk mengasihani,” atau “memiliki rasa iba” (lihat catatan kaki a). Terjemahan Joseph Smith untuk Hakim-Hakim 2:18 mengklarifikasi, “Sebab Tuhan mendengar karena rintihan mereka.” Tandai dengan warna berbeda ayat-ayat yang mewakili empat langkah tersebut. Anda mungkin juga ingin membuat catatan di sebelah ayat-ayat yang mengilustrasikan setiap langkah dalam siklus tersebut.

Satu cara untuk mengidentifikasi asas adalah dengan menggunakan pernyataan jika-maka. Selesaikan pernyataan-pernyataan berikut:

  • Jika kita memilih untuk menolak Tuhan, maka ….

  • Jika kita memilih untuk berpaling kepada Tuhan, maka ….

Sisa pelajaran ini berfokus pada asas ini: Jika kita memilih untuk berpaling kepada Tuhan, maka Dia akan membebaskan kita.

ikon buku catatanLihat kembali siklus pembebasan. Pertimbangkan di mana Anda merasa Anda berada dalam siklus tersebut. Pikirkan tentang bagaimana Anda dapat menerima pembebasan melalui Yesus Kristus. Catat pemikiran Anda di sebelah gambar Anda.

Salah satu sebutan Juruselamat adalah Penyelamat [Pembebas] (lihat 2 Samuel 22:2). Penatua Kyle S. McKay dari Tujuh Puluh bersaksi tentang bagaimana Yesus Kristus adalah Pembebas yang Agung.

11:39
Penatua Kyle S. McKay

Saya membagikan kesaksian bahwa Yesus Kristus adalah Pembebas yang Agung, dan dalam nama-Nya, saya berjanji bahwa sewaktu Anda berpaling kepada-Nya dengan niat yang sungguh-sungguh dan maksud hati yang penuh, Dia akan membebaskan Anda dari segala sesuatu yang mengancam maupun mengurangi atau menghancurkan kehidupan atau sukacita Anda. (“Kebaikan Allah yang Langsung,” Liahona, Mei 2019, 107)

Untuk belajar lebih lanjut mengenai dari apa Juruselamat membebaskan kita, telaahlah dua atau lebih dari sumber daya berikut:

  • 1 Korintus 15:22

  • 2 Nefi 9:21–22

  • Alma 7:11–13

  • David A. Edwards, “7 Cara Tuhan Dapat Membebaskan Anda,” Untuk Kekuatan Remaja, April 2022, 18–20.

  • Jessica Z. Strong, “Juruselamat Dapat Membebaskan Kita,” Untuk Kekuatan Remaja, Desember 2022, 2–4

ikon buku catatan Tulislah dalam buku catatan Anda cara-cara Juruselamat dapat membebaskan Anda.

Budaya yang berbeda. Ketika membaca Perjanjian Lama, seperti sejarah apa pun, Anda kemungkinan akan membaca tentang orang melakukan atau mengatakan sesuatu yang, untuk mata modern, terasa janggal atau bahkan meresahkan. Beberapa tindakan dalam kisah-kisah mengenai Debora mungkin tampak kasar. Tetapi ingatlah, orang-orang ini hidup dalam budaya yang berbeda dan dalam keadaan yang berbeda. Sewaktu Anda menelaah, Anda akan menemukan kebenaran-kebenaran kekal yang berlaku untuk semua keadaan.

Bagaimana teladan Debora memandang kepada Tuhan membantu kita memahami peranan Yesus Kristus sebagai Pembebas kita?

ikon tandai Bacalah Hakim-Hakim 4:4–9, 14–23. Anda juga dapat menyaksikan video “Deborah the Prophetess [Debora Sang Nabiah]” (2:10). Sewaktu Anda melakukannya, tandai apa yang Debora katakan atau lakukan yang membantu Israel percaya kepada Tuhan untuk pembebasan.

2:9

ikon buku catatanCatatlah dalam buku catatan Anda apa yang Anda pelajari tentang Juruselamat dari Debora. Anda dapat menyelesaikan kalimat berikut: “Debora mengajarkan bahwa Yesus Kristus dapat ….”

Sekarang Apa?

Presiden Russell M. Nelson mengatakan:

Presiden Russell M. Nelson

Dia akan “membebaskan [kita]; ya, sedemikian rupa sehingga Dia [akan] memfirmankan kedamaian pada jiwa [kita], dan [akan] memberikan kepada [kita] iman yang besar, … agar [kita dapat] berharap demi pembebasan [kita] di dalam Dia.” (“Merangkul Masa Depan dengan Iman,” Liahona, November 2020, 76)

ikon buku catatanDalam buku catatan Anda, selesaikanlah latihan-latihan berikut:

  1. Buatlah skenario mengenai seorang remaja yang membutuhkan pembebasan Juruselamat dari situasi tertentu.

  2. Tulislah sebuah paragraf yang meringkas apa yang telah Anda pelajari mengenai cara Juruselamat dapat membebaskan orang ini.

Bagikan Pemikiran Anda

Tujuan Pelajaran: Untuk membantu Anda memahami peranan Juruselamat sebagai Pembebas Anda.

Bagikan satu atau lebih dari yang berikut kepada guru atau anggota kelas Anda:

  • Gambar siklus Anda yang telah selesai. Sertakan cara-cara Anda telah melihat Juruselamat menawarkan pembebasan kepada Anda atau orang lain.

  • Skenario dan ringkasan yang Anda buat di bagian “Sekarang Apa?”.

  • Sesuatu spesifik yang Anda lakukan untuk mencapai tujuan pelajaran ini.

  • Pertanyaan apa pun yang pelajaran ini ajukan untuk Anda. Bagaimana Anda akan berusaha untuk menemukan jawaban terhadap pertanyaan-pertanyaan Anda?