Seminari dan Institut
Pelajaran 23: Juruselamat Memulihkan Imamat, Gereja, dan Injil-Nya


Pelajaran 23

Juruselamat Memulihkan Imamat, Gereja, dan Injil-Nya

Pendahuluan

Para Rasul modern telah bersaksi: “Kami menyatakan dengan khidmat bahwa imamat [Yesus Kristus] dan Gereja-Nya telah dipulihkan di atas bumi” (“Kristus yang Hidup: Kesaksian dari Para Rasul,” Ensign atau Liahona, April 2000, 3). Sewaktu Anda mengajarkan pelajaran ini, bantulah para siswa memahami bahwa sebagai bagian dari pelayanan fana-Nya, Juruselamat mengarahkan Pemulihan Injil dan Gereja-Nya melalui Nabi Joseph Smith. Penelaahan yang saksama terhadap Ajaran dan Perjanjian mengungkapkan bahwa Yesus Kristus mengarahkan kerajaan Allah di bumi.

Bacaan Latar Belakang

Saran untuk Pengajaran

Joseph Smith—Sejarah 1:18–20

Yesus Kristus memulihkan Gereja-Nya pada zaman akhir

Mulailah kelas dengan meminta para siswa mendaftar beberapa pertanyaan penting yang seseorang mungkin tanyakan kepada Bapa Surgawi. Setelah beberapa tanggapan, undanglah seorang siswa untuk membaca Joseph Smith—Sejarah 1:18–19 dengan lantang. Kemudian tanyakan:

  • Pertanyaan apakah yang Joseph Smith ajukan kepada Bapa Surgawi dan Yesus Kristus?

  • Bagaimana Yesus Kristus menanggapi? (Pertimbangkanlah untuk menjelaskan bahwa ayat 20 mencatat bahwa Juruselamat menegaskan kembali jawaban-Nya: “Dia kembali melarangku untuk bergabung dengan yang mana pun darinya”).

  • Jika semua gereja “keliru,” apa yang perlu terjadi agar Gereja Tuhan berada di bumi? (Perlu ada pemulihan dari Gereja Perjanjian Baru Tuhan).

Perlihatkan pernyataan berikut oleh Presiden James E. Faust (1920–2007) dari Presidensi Utama, dan mintalah seorang siswa untuk membacanya dengan lantang:

Gambar
Presiden James E. Faust

“Kita percaya Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir adalah sebuah pemulihan dari Gereja asli yang didirikan oleh Yesus Kristus, yang dibangun ‘di atas dasar para rasul dan para nabi, dengan Kristus Yesus sebagai batu penjuru’ [Efesus 2:20]. Itu bukan pecahan dari gereja lain mana pun” (“Pemulihan Segala Sesuatu,” Ensign atau Liahona, Mei 2006, 68).

  • Apa yang dimaksud ketika kita mengatakan bahwa Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir adalah sebuah pemulihan dari Gereja Juruselamat yang didirikan di masa Perjanjian Baru?

Beri tahu para siswa bahwa tidak ada cukup waktu di dalam kelas untuk membandingkan setiap unsur dari Gereja zaman dahulu (maksudnya asli) Tuhan dengan Gereja yang dipulihkan. Meskipun demikian, Anda mungkin ingin meminta para siswa meninjau Lukas 6:13; 10:1; Kisah Para Rasul 14:23; Efesus 4:11; Filipi 1:1; dan Titus 1:5 serta mengidentifikasi unsur-unsur dari struktur organisasi Gereja zaman dahulu yang juga ada pada Gereja zaman sekarang. (Untuk lebih banyak contoh, imbaulah para siswa untuk membaca “Apa Cetak Biru dari Gereja Kristus?” oleh Brother Tad R. Callister, presiden umum Sekolah Minggu, yang dicantumkan di bagian Bacaan Siswa dari pelajaran ini). Perlihatkan pernyataan berikut oleh Brother Callister, dan mintalah seorang siswa untuk membacanya dengan lantang:

Gambar
Tad R. Callister

“Jika seseorang ingin mencocokkan … Gereja asli Kristus dengan setiap gereja di dunia zaman sekarang, dia akan menemukan bahwa titik ke titik, organisasi ke organisasi, ajaran ke ajaran, tata cara ke tata cara, buah ke buah, dan wahyu ke wahyu, hanya ada satu yang cocok—Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir” (“Apa Cetak Biru dari Gereja Kristus?” (Kebaktian Church Educational System bagi dewasa muda, 12 Januari 2014); LDS.org.

  • Mengapa penting memiliki kesaksian bahwa Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir adalah sebuah pemulihan dari Gereja asli Juruselamat? (Kesaksian seperti itu menolong kita mengenali bahwa Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir adalah Gereja sejati Tuhan di bumi zaman sekarang. Karena Tuhan adalah sama kemarin, hari ini, dan selamanya, kita hendaknya mengharapkan Gereja-Nya berisikan unsur-unsur yang sama dalam setiap dispensasi).

Ajaran dan Perjanjian 1:17, 38; 18:34–35

Yesus Kristus mengarahkan pekerjaan Pemulihan

Undanglah para siswa untuk membaca sepintas Joseph Smith—Sejarah 1:17 dan mengidenitfikasi apa yang Bapa Surgawi perintahkan agar Joseph Smith lakukan (mendengarkan kepada Putra-Nya). Kemudian bacakan dengan lantang pernyataan berikut oleh Presiden Joseph Fielding Smith (1876–1972):

Gambar
Presiden Joseph Fielding Smith

“Semua wahyu sejak kejatuhan telah datang melalui Yesus Kristus” (Doctrines of Salvation, disusun oleh Bruce R. McConkie, 3 vol. [1954–56], 1:27).

Untuk mengilustrasikan kebenaran ini, undanglah para siswa untuk membaca dalam hati Ajaran dan Perjanjian 1:17, 38; 18:34–35 dengan mengingat pertanyaan berikut: Bagaimana ayat-ayat ini menolong kita memahami dengan lebih baik kebenaran bahwa Yesus Kristus membimbing dan mengarahkan Gereja-Nya melalui wahyu? Setelah waktu yang cukup, undanglah para siswa untuk membagikan apa yang mereka temukan.

Perlihatkan pernyataan berikut oleh Penatua Gary J. Coleman dari Tujuh Puluh, dan mintalah seorang siswa untuk membacanya dengan lantang:

Gambar
Penatua Gary J. Coleman

“Ajaran dan Perjanjian adalah perjanjian zaman akhir tentang pelayanan Yesus Kristus kepada anak-anak Allah melalui para nabi dan hamba Allah, dan itu mengilustrasikan pola wahyu ilahi yang membimbing Gereja dan para anggotanya pada zaman sekarang” (“You Shall Have My Word: The Personal Ministry of Jesus Christ in the Restoration,” dalam You Shall Have My Word: Exploring the Text of the Doctrine and Covenants, diedit oleh Scott C. Esplin, Richard O. Cowan, dan Rachel Cope, Simposium Tahunan Sidney B. Sperrry ke-41 Universitas Brigham Young [2012], 3).

  • Menurut Penatua Coleman, mengapa Ajaran dan Perjanjian penting bagi Gereja pada zaman sekarang? (Itu adalah perjanjian zaman akhir tentang pelayanan Yesus, dan itu memperlihatkan bagaimana wahyu memimpin Gereja pada zaman sekarang).

  • Menurut Anda mengapa penting bagi anak-anak Bapa Surgawi untuk memahami kebenaran yang Penatua Coleman ajarkan?

Bersaksilah bahwa penampakan diri Juruselamat, wahyu-wahyu, dan pelimpahan kuasa dan kunci-kunci imamat selama Pemulihan adalah bagian yang penting dari pelayanan kekal-Nya. Untuk membantu para siswa melihat dengan lebih spesifik bagaimana Juruselamat mengarahkan Pemulihan Injil abadi dan Gereja-Nya pada zaman akhir, perlihatkan bagan berikut atau berikan kepada para siswa sebagai selebaran (jangan menyertakan ungkapan-ungkapan dalam tanda kurung):

Gambar
selebaran, Juruselamat Mengarahkan Pekerjaan Pemulihan

Juruselamat Mengarahkan Pekerjaan Pemulihan

Ajaran-Ajaran Gereja

Tata Cara-Tata Cara Gereja

Kepemimpinan Gereja

Pengantar bagian dan ringkasan Ajaran dan Perjanjian 76 (Kerajaan-kerajaan kemuliaan, kehidupan setelah kematian)

Ajaran dan Perjanjian 84:33–39 (Sumpah dan perjanjian imamat)

Ajaran dan Perjanjian 128:1, 15, 18 (Baptisan perwakilan bagi orang mati)

Ajaran dan Perjanjian 131:1–4 (Pernikahan selestial perlu untuk permuliaan)

Ajaran dan Perjanjian 137:6–10; 138:29–35 (Mereka yang meninggal tanpa pengetahuan tentang kebenaran akan memiliki kesempatan untuk penebusan)

Ajaran dan Perjanjian 20:37, 72–74 (Persyaratan untuk dan cara pembaptisan yang benar)

Ajaran dan Perjanjian 20:70 (Pemberkatan anak-anak)

Ajaran dan Perjanjian 20:75–77, 79 (Pelaksanaan sakramen)

Ajaran dan Perjanjian 124:33–39 (Tata cara-tata cara bait suci)

Ajaran dan Perjanjian 132:7, 15–20 (Pernikahan kekal)

Ajaran dan Perjanjian 20:38–59 (Tugas-tugas jabatan keimamatan)

Ajaran dan Perjanjian 20:61–62 (Pelaksanaan konferensi-konferensi Gereja secara teratur)

Ajaran dan Perjanjian 26:2 (Persetujuan bersama)

Ajaran dan Perjanjian 107:22–27, 33–35, 64–67, 85–91 (Tugas-tugas kepemimpinan Gereja)

Bagilah kelas menjadi tiga kelompok dan tugasi setiap kelompok satu kolom untuk ditelaah. Undanglah setiap siswa untuk membaca tiga atau empat dari rujukan dalam kolom yang ditugaskan kepada mereka dan mempersiapkan diri untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut:

  • Apa yang Juruselamat pulihkan ke bumi melalui Nabi Joseph Smith?

  • Mengapa asas atau praktik yang Anda temukan adalah penting?

Setelah beberapa menit, undanglah para siswa untuk membagikan apa yang mereka temukan. Sewaktu mereka membagikan, tekankan bahwa Yesus Kristus mengarahkan pekerjaan Pemulihan. Jika diperlukan, ajukan pertanyaan-pertanyaan serupa dengan yang berikut:

  • Mengapa penting untuk memahami bahwa Yesus melanjutkan untuk mengarahkan pekerjaan Gereja-Nya dan para pemimpinnya?

  • Apa pengalaman-pengalaman yang telah menolong Anda mengetahui bahwa Gereja ini adalah Gereja Yesus Kristus?

Jika waktunya memungkinkan, mintalah seorang siswa membacakan dengan lantang Ajaran dan Perjanjian 1:30. Kemudian tanyakan kepada anggota kelas:

  • Setelah mempertimbangkan apa yang telah kita bahas hari ini, mengapa Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir “satu-satunya gereja yang sejati dan hidup di atas muka seluruh bumi”? (Karena ini adalah satu-satunya Gereja di bumi dengan wewenang ilahi untuk mengajarkan Injil sejati Yesus Kristus, melaksanakan tata cara-tata cara keselamatan yang diperlukan, dan menerima wahyu yang berkelanjutan melalui para hamba Tuhan yang ditetapkan).

Untuk mengakhiri pelajaran, pertimbangkanlah untuk meminta seorang siswa untuk membaca Ajaran dan Perjanjian 76:40–42 dengan lantang sementara kelas mengikuti. Bersaksilah bahwa ayat-ayat ini adalah ringkasan dari pelayanan kekal Juruselamat. Tantanglah para siswa untuk mempertimbangkan apa yang dapat mereka lakukan untuk menghormati Yesus Kristus, yang telah melaksanakan Pendamaian sehingga kita dapat dikuduskan, dibersihkan, dan diselamatkan di dalam kerajaan Bapa.

Bacaan Siswa