2015
Pekerjaan yang Menakjubkan Ini
Januari 2015


Pekerjaan yang Menakjubkan Ini

Gambar
Official portrait of David L. Beck (president), Larry M. Gibson (first counselor), and Randall L. RIdd (second counselor) of the Young Men general presidency, 2013.

Ketika Anda mendengar kata mulai, apa pendapat Anda? Kapal yang siap berlayar? Bergabung dalam sebuah urusan besar? Awal sebuah perjalanan?

Ketika Anda “mulai dalam pelayanan bagi Allah,” Anda bergabung dalam perjalanan yang paling besar. Anda membantu Allah mempergegas pekerjaan-Nya, dan itu sebuah pengalaman yang besar, penuh sukacita, dan menakjubkan.

Jangan sekadar percaya perkataan itu. Tahun lalu di sebuah kota kecil di Utah, para remaja putra dalam kuorum pengajar mengunjungi situs web kegiatan remaja (lds.org/youth/activities) untuk menemukan gagasan untuk sebuah kegiatan. Satu khususnya menarik perhatian mereka: “Tujuh Hari Pelayanan.”

Para remaja putra ini memutuskan untuk melakukan sesuatu yang bahkan lebih besar: mereka akan menyediakan pelayanan setiap hari selama seluruh minggu kepada siapa saja di lingkungan yang memintanya. Ketika 19 anggota mendaftar, para remaja putra tersebut agak terkejut dan barangkali bahkan agak kewalahan. Bagaimana mereka dapat melakukan sedemikian banyak pelayanan dalam waktu yang sedemikian singkat? Namun mereka telah membuat komitmen, maka mereka memutuskan untuk melayani semua keluarga.

Hanya dalam satu minggu, mereka memberikan lebih dari 250 jam pelayanan terpadu, dengan melakukan proyek seperti memindahkan tumpukan batu, menggali bak pasir, membersihkan selokan, dan menyusun kayu. Dan itu juga mengubah para remaja putra.

Mereka merasa kagum oleh kekuatan yang mereka rasakan dan berkat-berkat yang mereka terima. Mereka menjelaskan bahwa mereka merasa dipersatukan sebagai kuorum dan menerima bantuan ilahi untuk melakukan pekerjaan rumah dan tanggung jawab lainnya. Nah, ketika lingkungan mereka membutuhkan pelayanan, kuorum pengajar merespons dengan bersemangat. Mereka tidak hanya melayani selama seminggu—mereka berupaya melayani setiap hari.

Melayani dan membangun kerajaan Allah sesungguhnya adalah sebuah pekerjaan yang menakjubkan. Itu mendatangkan sukacita kepada para remaja putra ini, dan itu akan mendatangkan sukacita bagi Anda sewaktu Anda mengangkat orang lain dan melihat kehidupan mereka berubah melalui upaya-upaya yang murni dan jujur. Sebagaimana presidensi umum Remaja Putri mencatat di halaman 48, adalah sebuah privilese untuk melayani Allah.

Mulailah saat ini dalam pelayanan Anda kepada Allah “dengan segenap hati, daya, pikiran dan kekuatanmu” (A&P 4:2). Kami ingin tahu tentang pengalaman pelayanan Anda! Buatlah video dan ambillah gambar dari pelayanan Anda, unggahlah ke situs media sosial, bagikanlah itu kepada keluarga dan teman-teman Anda, dan kirim surelnya ke liahona@ldschurch.org. Anda juga dapat memberitahukan kepada orang lain tentang hal itu mengenai situs kegiatan remaja. Silakan undang orang lain untuk bergabung dengan Anda dalam pekerjaan menakjubkan ini, dan kita lihat seberapa banyak kita dapat mengubah dunia.