2023
Saudara Lelaki dan Saudara Perempuan dalam Kristus
November 2023


Saudara Lelaki dan Saudara Perempuan dalam Kristus

Cuplikan

Gambar
data-poster

Unduh PDF

Injil Yesus Kristus mengajarkan bahwa kita semua adalah putra dan putri roh yang diperanakkan dari Orang Tua Surgawi yang sungguh-sungguh mengasihi kita dan bahwa kita hidup sebagai keluarga di hadirat Allah sebelum kita dilahirkan di bumi ini. Injil juga mengajarkan bahwa kita semua diciptakan menurut gambar dan rupa Allah. Oleh karena itu, kita setara di hadapan-Nya. …

Sebagai murid Kristus, kita diajak untuk meningkatkan iman, dan kasih kita bagi saudara lelaki dan saudara perempuan rohani kita dengan merajut bersama hati kita secara tulus dalam persatuan dan kasih, terlepas dari perbedaan kita, sehingga dengan demikian meningkatkan kemampuan kita untuk mempromosikan respek terhadap martabat seluruh putra dan putri Allah. …

… Tidak ada tempat bagi pikiran atau tindakan berprasangka dalam komunitas para Orang Suci. …

Semoga kita menyelaraskan hati dan pikiran kita dengan pengetahuan dan kesaksian bahwa kita setara di hadapan Allah, bahwa kita sepenuhnya diberkahi dengan potensi dan warisan kekal yang sama. Semoga kita lebih menikmati kekerabatan rohani yang ada di antara kita dan menghargai atribut-atribut yang berbeda serta karunia beragam yang kita semua miliki. …

Saya berjanji kepada Anda bahwa sewaktu kita terus mengalir dengan cara ini selama kehidupan fana kita, hari baru akan diawali dengan terang baru yang akan menerangi kehidupan kita dan menerangi kesempatan luar biasa untuk lebih menghargai, dan menjadi diberkati secara lebih penuh melalui, keragaman yang diciptakan Allah di antara anak-anak-Nya. Kita pasti akan menjadi alat dalam tangan-Nya untuk mempromosikan respek dan martabat di antara seluruh putra dan putri-Nya.