Kisah-Kisah Tulisan Suci
Daud dan Goliat


“Daud dan Goliat,” Kisah-Kisah Perjanjian Lama (2022)

“Daud dan Goliat,” Kisah-Kisah Perjanjian Lama

1 Samuel 17

Daud dan Goliat

Menghadapi tantangan besar

Gambar
Goliat

Orang-orang Filistin menyerang orang-orang Israel. Setiap pagi orang Filistin yang berperawakan besar yang bernama Goliat menantang siapa pun orang Israel untuk melawannya. Goliat lebih besar dan lebih tinggi daripada siapa pun, dan dia bengis. Dia mengenakan baju zirah dan membawa pedang, tombak, dan perisai besar. Tidak ada yang berani melawannya.

1 Samuel 17:1–11

Gambar
tentara Israel sedang makan

Daud adalah seorang gembala muda yang memiliki iman kepada Tuhan. Kakak-kakaknya adalah prajurit dalam tentara Israel. Suatu hari, Daud membawakan makanan kepada kakak-kakaknya. Saat dia tiba di kamp tentara, dia mendengar tantangan Goliat.

1 Samuel 17:20–23

Gambar
Daud berbicara dengan para prajurit

Daud bertanya kepada para prajurit mengapa tidak ada yang membela Israel. Kakak-kakaknya marah dan menyuruhnya untuk menggembalakan domba. Namun Daud tahu Tuhan akan membela Israel.

1 Samuel 17:24–30

Gambar
Daud berbicara kepada Raja Saul

Raja Saul mengetahui iman Daud, jadi dia meminta untuk menemui Daud. Daud mengatakan kepada Saul dia tidak takut untuk melawan Goliat. Daud menjelaskan bahwa suatu kali ketika dia sedang menggembalakan dombanya, dia membunuh seekor singa dan beruang. Tuhan melindungi dia saat itu, dan Daud tahu Tuhan akan melindunginya saat ini.

1 Samuel 17:31–37

Gambar
Daud mencoba baju zirah

Saul memberikan kepada Daud baju zirahnya. Namun baju zirah itu tidak cocok, jadi Daud melepasnya. Dia memutuskan untuk melawan tanpa baju zirah.

1 Samuel 17:38–39

Gambar
Daud memegang batu

Daud mengumpulkan lima batu kecil dan menaruhnya dalam kantong. Dia membawa umbannya dan peralatan gembalanya dan pergi menghadapi Goliat.

1 Samuel 17:40

Gambar
Daud berbicara kepada Goliat

Ketika Goliat melihat Daud, dia berteriak dan menertawakan dia. Dia mengatakan seorang penggembala tidak bisa mengalahkannya. Daud berteriak kepadanya bahwa dia memercayai Tuhan untuk melindunginya! Daud mengatakan dia akan mengalahkan Goliat untuk memperlihatkan kebesaran Tuhan.

1 Samuel 17:42–47

Gambar
Daud melawan Goliat

Daud berlari ke arah Goliat. Dia dengan cepat melemparkan sebuah batu dengan umbannya. Batu itu mengenai Goliat pada dahinya, dan si raksasa itu jatuh ke tanah. Tuhan membantu Daud mengalahkan Goliat tanpa pedang atau baju zirah.

1 Samuel 17:48–50

Gambar
Daud dan tubuh Goliat

Ketika orang-orang Filistin melihat bahwa Goliat mati, mereka lari ketakutan. Orang-orang Israel memenangi pertempuran. Daud memercayai Tuhan, dan Tuhan melindungi Israel.

1 Samuel 17:51–53