Ikutlah Aku
11–17 Maret. Matius 10–12; Markus 2; Lukas 7; 11: ‘Kedua Belas Murid Itu Diutus oleh Yesus’


“11–17 Maret. Matius 10–12; Markus 2; Lukas 7; 11: ‘Kedua Belas Murid Itu Diutus oleh Yesus’” Ikutlah Aku—Untuk Pratama: Perjanjian Baru 2019 (2019)

“11–17 Maret. Matius 10–12; Markus 2; Lukas 7; 11:” Ikutlah Aku—Untuk Pratama: 2019

Gambar
Yesus menahbiskan Petrus

11–17 Maret

Matius 10–12; Markus 2; Lukas 711

“Kedua Belas Murid Itu Diutus oleh Yesus”

Sewaktu Anda membaca Matius 10–12; Markus 2; dan Lukas 711, Anda akan menerima bisikan dari Roh Kudus yang akan menolong Anda bersiap. Bisikan ini, bersama dengan Ikutlah Aku—Untuk Individu dan Keluarga dan garis besar ini, dapat menolong Anda dalam persiapan Anda.

Catat Kesan Anda

Gambar
ikon berbagi

Ajak Berbagi

Imbaulah anak-anak untuk membagikan bagaimana mereka menguduskan hari Sabat.

Gambar
ikon mengajar

Ajarkan Doktrin

Anak yang Lebih Kecil

Matius 10:1–10

Yesus memanggil Dua Belas Rasul dan memberi mereka kuasa untuk melakukan pekerjaan-Nya.

Apakah anak-anak yang Anda ajar mengetahui bahwa kita memiliki Dua Belas Rasul saat ini? Bagaimana Anda dapat menggunakan ayat-ayat ini untuk mengajarkan kepada mereka tentang pentingnya Rasul zaman modern dan untuk apa mereka dipanggil?

Kemungkinan Kegiatan

  • Ringkaslah Matius 10:1–10 dalam istilah yang sederhana. (Lihat Kristus Menahbiskan para Rasul, Buku Seni Injil, no. 38.) Jelaskan bahwa Yesus memanggil para Rasul untuk menolong Dia membangun Gereja-Nya.

  • Biarkan anak-anak menghitung para Rasul dalam gambar Kristus Menahbiskan para Rasul (Buku Seni Injil, no. 38) dan dalam gambar Kuorum Dua Belas Rasul terkini (lihat LDS.org atau terbitan konferensi umum dari Ensign atau Liahona). Jelaskan bahwa kita memiliki dua belas Rasul saat ini, sama seperti di zaman Yesus.

  • Sembunyikan gambar-gambar para Rasul zaman modern di sekitar ruangan (untuk gambar-gambar, lihat terbitan konferensi umum terkini dari Ensign atau Liahona). Ajaklah anak-anak untuk menemukan gambar-gambar, dan beri tahu mereka sedikit tentang masing-masing Rasul (lihat “Meet Today’s Prophets and Apostles” di LDS.org).

  • Ajaklah seorang anak untuk mengangkat gambar Presidensi Utama dan gambar Kuorum Dua Belas Rasul. Mintalah anak itu untuk memimpin anak-anak lainnya mengelilingi ruangan ke gambar Yesus. Bersaksilah bahwa para nabi dan rasul memimpin kita kepada Yesus Kristus.

  • Bagikan kesaksian Anda tentang para Rasul Tuhan.

Gambar
Kuorum Dua Belas

Dua Belas Rasul melakukan pekerjaan Tuhan saat ini.

Matius 11:28–30

Yesus akan menolong saya ketika saya datang kepada Dia.

Anak-anak dapat merasa terhibur mengetahui bahwa Yesus akan menolong mereka dengan beban mereka ketika mereka datang kepada Dia.

Kemungkinan Kegiatan

  • Bacalah Matius 11:28–30 dan perlihatkan gambar lembu dengan kuk di garis besar minggu ini di Ikutlah Aku—Untuk Individu dan Keluarga. Tunjukkan bahwa lembu dengan kuk dapat menarik lebih banyak beban bersama-sama daripada jika mereka menariknya secara terpisah. Bersaksilah bahwa ketika kita merasa sedih, khawatir, atau takut, kita dapat mencari Yesus dan Dia akan menolong kita.

  • Mintalah seorang anak untuk mengangkat benda yang berat. Ketika dia berusaha, tawarkan bantuan. Bagaimana Yesus menolong kita melakukan hal-hal sulit? Pernahkah anak-anak merasakan bantuan-Nya?

Matius 12:1–13

Saya dapat menguduskan hari Sabat.

Apa beberapa cara menyenangkan yang Anda dapat ajarkan kepada anak-anak tentang hari Sabat dan mengapa kita menjaganya kudus?

Kemungkinan Kegiatan

  • Bacalah Matius 12:10–13 dengan lantang. Ajaklah anak-anak untuk berdiri dan duduk setiap kali Anda mengucapkan “Sabat,” dan mengulanginya bersama mereka frasa “Adalah [benar] berbuat baik pada hari Sabat” (Matius 12:12). Menurut mereka apa artinya itu?

  • Perlihatkan sebuah kalender kepada anak-anak dan tandai hari Sabat untuk mereka. Apa yang kita lakukan pada hari-hari lainnya dalam minggu itu? Apa yang dapat kita lakukan pada hari Sabat untuk menjadikannya berbeda dari hari-hari lainnya? (lihat Yesaya 58:13–14).

  • Mintalah anak-anak untuk menggambar hal-hal baik yang dapat mereka lakukan di hari Sabat (lihat halaman kegiatan minggu ini).

  • Ajaklah anak-anak untuk membuat gerakan-gerakan yang membantu mereka mengingat cara kita bersiap untuk hari Sabat ketika mereka menyanyikan lagu “Hari Sabtu,” Buku Nyanyian Anak-Anak, 105.

  • Gambarlah mata, telinga, mulut, dan tangan di papan tulis. Mintalah anak-anak memberi tahu Anda apa yang setiap bagian dari tubuh kita ini dapat lakukan untuk menguduskan hari Sabat.

Gambar
ikon mengajar

Ajarkan Doktrin

Anak yang Lebih Besar

Matius 10:1–10; Markus 3:13–19

Dua Belas Rasul dapat mengajar saya tentang Yesus.

Bagaimana belajar tentang Dua Belas Rasul di zaman Kristus dapat menolong anak-anak lebih memahami apa yang Dua Belas Rasul lakukan saat ini?

Kemungkinan Kegiatan

  • Perlihatkan gambar para Rasul di zaman Yesus dan di zaman kita (lihat Kristus Menahbiskan para Rasul, Buku Seni Injil, no. 38, dan majalah Gereja terbitan konferensi terkini). Mintalah anak-anak untuk membaca Matius 10:1–10 dan Markus 3:14–15 untuk menemukan apa yang Rasul lakukan.

  • Ajaklah beberapa anak untuk datang dengan siap untuk membagikan kisah yang diceritakan oleh salah seorang Rasul yang hidup. Bagaimana para Rasul yang hidup menolong kita menjadi lebih seperti Juruselamat?

  • Tulislah nama-nama dari para Rasul zaman modern di selembar kertas. Ajaklah anak-anak untuk mencocokkan nama Rasul dengan gambarnya (LDS.org). Kegiatan ini dapat diulangi beberapa kali.

  • Bagikan beberapa contoh kesaksian para Rasul zaman modern tentang Kristus kepada anak-anak (lihat pesan konferensi umum terkini atau “Kristus yang Hidup: Kesaksian Para Rasul,” Ensign atau Liahona, April 2000, 2).

  • Bantulah anak-anak menghafalkan dan memahami Pasal-Pasal Kepercayaan 1:6.

Matius 11:28–30

Yesus akan menolong saya ketika saya datang kepada Dia.

Bagaimana Anda dapat menolong anak-anak memahami bahwa Juruselamat akan memberi mereka kelegaan dari tantangan-tantangan mereka sewaktu mereka datang kepada Dia.

Kemungkinan Kegiatan

  • Ajaklah anak-anak untuk membagikan saat ketika mereka khawatir atau cemas tentang sesuatu. Ajaklah mereka untuk menelusuri Matius 11:28–30 untuk nasihat yang dapat menolong mereka dalam keadaan yang serupa.

  • Ajaklah anak-anak untuk membuat gambar dari apa yang mereka lakukan untuk datang kepada Yesus dan belajar tentang Dia. Pasal kepercayaan keempat dapat memberi mereka gagasan.

Matius 12:1–14

Sabat adalah hari untuk melakukan hal-hal baik yang membawa saya lebih dekat kepada Allah.

Anak-anak yang Anda ajar akan diperkuat sewaktu Anda menekankan tujuan dan berkat dari menguduskan hari Sabat.

Kemungkinan Kegiatan

  • Ajaklah seorang anak untuk bermain peran sebagai pria yang tangannya disembuhkan oleh Juruselamat (lihat Matius 12:10–13). Anak lainnya dapat mewawancarai dia mengenai pengalaman itu.

  • Bacalah bersama Matius 12:12. Apakah beberapa hal baik yang dapat kita lakukan di hari Sabat? Biarkan anak-anak menggambar gagasan-gagasan mereka di halaman kegiatan minggu ini, potonglah bagian-bagiannya, dan secara bergantian saling menyusun puzzle bersama-sama.

  • Sembunyikan beberapa gambar dari orang sedang melakukan hal-hal yang menunjukkan kasih bagi Bapa Surgawi di hari Sabat. Mintalah anak-anak untuk menemukan gambar dan bagikan bagaimana melakukan hal-hal dalam gambar menunjukkan kasih kita bagi Allah.

  • Berikan setiap anak satu kantung untuk diisi dengan gagasan-gagasan dari hal-hal baik untuk dilakukan di hari Sabat. Mereka dapat menemukan beberapa gagasan di “Menguduskan Hari Sabat” dalam Untuk Kekuatan Remaja, 30–31.

Gambar
ikon belajar

Imbau Pembelajaran di Rumah

Ajaklah anak-anak untuk membagikan dengan keluarga mereka gagasan untuk menguduskan hari Sabat.

Meningkatkan Pengajaran Kita

Mengimbau kekhidmatan. Bantulah anak-anak memahami bahwa aspek penting dari kekhidmatan adalah memikirkan tentang Bapa Surgawi dan Yesus Kristus. Anda dapat mengingatkan anak-anak untuk berkhidmat dengan secara tenang menyanyikan atau menggumamkan sebuah lagu atau memasang gambar Yesus.

Gambar
halaman kegiatan: Saya akan menguduskan hari Sabat