Ikutlah Aku
7–13 Desember. Moroni 7–9: “Semoga Kristus Mengangkat Engkau”


“7–13 Desember. Moroni 7–9: ‘Semoga Kristus Mengangkat Engkau,’” Ikutlah Aku—Untuk Pratama: Kitab Mormon 2020 (2020)

“7–13 Desember. Moroni 7–9,” Ikutlah Aku—Untuk Pratama: 2020

Gambar
Moroni menulis di atas lempengan-lempengan emas

Minerva Teichert (1888–1976), Moroni: Orang Nefi Terakhir, 1949–1951, cat minyak pada masonite, 89 x 120 cm. Museum Seni Universitas Brigham Young, 1969

7–13 Desember

Moroni 7–9

“Semoga Kristus Mengangkat Engkau”

Dengan doa yang sungguh-sungguh menelaah Moroni 7–9 akan mengundang pengaruh Roh Kudus. Dia akan menolong Anda memahami kebutuhan anak-anak di kelas Anda.

Catat Kesan Anda

Gambar
ikon berbagi

Ajak Berbagi

Ingatkan anak-anak mengenai sesuatu yang Anda ajak mereka untuk lakukan selama pelajaran minggu lalu atau sesuatu yang mungkin telah mereka pelajari bersama keluarga mereka minggu lalu. Mintalah mereka untuk berbagi apa yang mereka pelajari.

Gambar
ikon mengajar

Ajarkan Doktrin: Anak yang Lebih Kecil

Moroni 7:33

Jika saya memiliki iman, saya dapat melakukan apa pun yang menurut Allah perlu saya lakukan.

Anak-anak yang memiliki iman kepada Yesus Kristus dan keyakinan kepada kuasa-Nya dapat merampungkan hal-hal besar ketika mereka melayani Dia.

Kemungkinan Kegiatan

  • Baca Moroni 7:33, dan ajaklah anak-anak untuk berdiri ketika mereka mendengar kata “iman.” Jelaskan bahwa kita menunjukkan iman kita kepada Yesus Kristus ketika kita menaati perintah-perintah-Nya. Bantulah anak-anak membuat daftar di papan tulis beberapa hal yang Yesus ingin mereka lakukan, seperti mematuhi orangtua mereka atau mengatakan kebenaran. Bersaksilah bahwa iman kita kepada Yesus Kristus dapat menolong kita menaati perintah-perintah.

  • Perlihatkan beberapa gambar yang menunjukkan seseorang dari Kitab Mormon (atau kitab tulisan suci lainnya) sedang merampungkan sesuatu yang penting karena dia memiliki iman kepada Yesus Kristus (lihat, misalnya, Buku Seni Injil, no. 19, 70, 7881). Bantulah anak-anak menceritakan kisah yang digambarkan dalam gambar. Ceritakan kepada mereka bahwa karena orang-orang ini memiliki iman kepada Yesus Kristus, mereka diberi kuasa untuk melakukan apa yang menurut Dia perlu mereka lakukan.

Moroni 7:41

Percaya kepada Yesus Kristus dapat memberi saya harapan.

Ada banyak orang di dunia yang merasa bahwa mereka tidak memiliki harapan. Bagaimana Anda dapat menolong anak-anak yang Anda ajar menemukan harapan dalam Yesus Kristus?

Kemungkinan Kegiatan

  • Baca dan jelaskan Moroni 7:41 kepada anak-anak, dan mintalah mereka mengangkat tangan mereka ketika mereka mendengar sesuatu yang Mormon katakan hendaknya kita harapkan. Beri tahulah anak-anak mengenai harapan yang Anda rasakan karena Yesus Kristus.

  • Mintalah anak-anak untuk memikirkan seseorang yang mereka ketahui memiliki masa sulit dengan sesuatu. Ajaklah anak-anak membuat gambar untuk orang itu agar dapat mengingatkan dia untuk memiliki harapan dalam Yesus Kristus.

Moroni 7:47

“Kasih amal adalah kasih murni Kristus.”

Apa pengalaman dari hidup Anda yang mungkin menolong anak-anak belajar menjadi baik kepada orang lain dan memperlakukan mereka dengan kasih?

Kemungkinan Kegiatan

  • Mintalah anak-anak untuk mengulangi frasa ini bersama Anda: “Kasih amal adalah kasih murni Kristus” (Moroni 7:47). Bantulah anak-anak memikirkan cara-cara Yesus Kristus menunjukkan kasih kepada orang lain (gambar-gambar dapat menolong, seperti Buku Seni Injil, no. 55, 8384). Bagaimana Dia telah menunjukkan kasih kepada kita? Kepada siapa kita dapat menunjukkan kasih kita seperti Yesus? Misalnya, tayangkan video “My Brother Hyrum” (ChurchofJesusChrist.org).

  • Ajaklah anak-anak menggambar diri mereka sedang menunjukkan kasih kepada seseorang. Sarankan agar mereka menaruh gambar mereka di mana itu akan mengingatkan mereka untuk mengasihi orang lain seperti Yesus.

Gambar
ikon mengajar

Ajarkan Doktrin: Anak yang Lebih Besar

Moroni 7:21–22, 25, 33

Saya diberkati ketika saya memiliki iman kepada Yesus Kristus.

Mormon ingin orang-orang mengetahui bahwa mukjizat tidak berhenti ketika pelayanan duniawi Juruselamat berakhir. Sejauh kita memiliki iman kepada Yesus Kristus, kita dapat, dengan bantuan-Nya, melakukan apa pun yang menurut Dia perlu kita lakukan—termasuk hal-hal mukjizat.

Kemungkinan Kegiatan

  • Bantulah anak-anak mendaftar di papan tulis beberapa “hal yang baik” yang kita terima melalui Injil Yesus Kristus, seperti memiliki keluarga kekal, kembali ke Bapa Surgawi, dan diampuni dari dosa-dosa kita. Kemudian ajaklah anak-anak membaca Moroni 7:21–22 dan 25, mencari bagaimana kita dapat menerima semua hal yang baik ini. Bagaimana kita dapat menunjukkan iman kepada Yesus Kristus dan janji-janji-Nya?

  • Bacakan Moroni 7:33 kepada anak-anak, dan mintalah mereka menyimak apa yang dapat kita lakukan ketika kita memiliki iman kepada Yesus Kristus. Jika pantas, bagikan pengalaman yang Anda miliki ketika iman menolong Anda melakukan apa yang Allah ingin Anda lakukan. Bantulah anak-anak memikirkan dan berbagi contoh dari hidup mereka. Bagaimana iman kepada Kristus membuat perbedaan dalam contoh-contoh ini?

Moroni 7:40–41; 9:25–26

Saya dapat memiliki harapan dalam Yesus Kristus, bahkan selama pencobaan sulit.

Mormon dan Moroni menghadapi situasi yang membuat putus asa, namun mereka menemukan harapan dalam Juruselamat Yesus Kristus. Bagaimana Anda dapat menolong anak-anak menemukan harapan dalam Kristus saat mereka putus asa?

Kemungkinan Kegiatan

  • Bantulah anak-anak mendaftar beberapa masalah di mana orang-orang merasa putus asa dan tanpa harapan. Ajaklah anak-anak membaca Moroni 7:40–41 dan 9:25–26, carilah sesuatu yang dapat menolong seseorang yang merasa putus asa. Ceritakan kepada mereka bagaimana Yesus Kristus dan Injil-Nya telah menolong Anda selama masa sulit.

  • Ajaklah anak-anak menulis sebuah pesan kepada seseorang yang merasa putus asa untuk menolong dia menemukan harapan dalam Kristus, seperti yang Mormon lakukan untuk putranya dalam Moroni 9:25–26. Imbaulah anak-anak untuk menggunakan kata dan frasa dari ayat-ayat dalam pesan mereka.

  • Isilah sebuah wadah transparan dengan air, dan jatuhkan satu benda ke dalamnya—satu yang mengapung dan satu yang tenggelam. Bandingkan benda yang mengapung dengan seseorang yang memiliki harapan dalam Kristus. Bacalah bersama Moroni 9:25. Bagaimana Kristus “mengangkat [kita]” ketika kita menghadapi pencobaan sulit? Bantulah anak-anak memikirkan cara-cara mereka dapat mengingat Juruselamat dan ajaran-ajaran-Nya yang memberi dorongan semangat “dalam pikiran [mereka] selamanya.”

Moroni 7:45–48

“Kasih amal adalah kasih murni Kristus.”

Mengembangkan karunia kasih amal adalah gol seumur hidup. Bagaimana Anda dapat mengilhami anak-anak untuk mencari kasih murni Kristus?

Kemungkinan Kegiatan

  • Ajaklah anak-anak untuk membagikan menurut mereka apa arti “kasih amal” itu. Kemudian ajaklah salah seorang anak membaca Moroni 7:45. (Jika beberapa kata dalam ayat ini sulit untuk dipahami, bantulah anak-anak mencarinya di kamus.) Mintalah anak-anak berbicara tentang orang-orang yang mereka ketahui yang adalah teladan dari kasih amal. Mengapa kasih amal disebut “kasih murni Kristus”? (Moroni 7:47). Apa yang ayat 48 ajarkan kepada kita tentang bagaimana kita dapat dipenuhi dengan kasih amal? Imbaulah setiap anak untuk berdoa bagi kasih amal minggu ini dan carilah cara untuk menunjukkan kasih amal kepada orang lain.

  • Bantulah anak-anak memikirkan cara-cara Yesus menunjukkan kasih amal (lihat, misalnya, Lukas 23:34; Yohanes 8:1–11; Eter 12:33–34). Bagaimana kita dapat mengikuti teladan-Nya?

  • Mintalah anak-anak menuliskan nama-nama orang yang mereka kenal di selembar kertas dan menaruhnya dalam sebuah kantong atau wadah kecil. Ajaklah mereka untuk membawa wadah mereka pulang, memilih satu nama darinya setiap hari, dan melakukan sesuatu yang menunjukkan kasih bagi orang tersebut. Di pelajaran yang akan datang, ajaklah mereka membagikan pengalaman mereka melayani orang-orang ini.

Gambar
ikon belajar

Imbau Pembelajaran di Rumah

Imbaulah anak-anak untuk memikirkan seseorang yang mungkin mengupayakan iman atau harapan yang lebih besar dalam Yesus Kristus. Ajaklah anak-anak untuk berbagi dengan orang tersebut sesuatu yang mereka pelajari di kelas hari ini.

Meningkatkan Pengajaran Kita

Mengimbau kekhidmatan. Bagian penting dari kekhidmatan adalah memikirkan tentang Bapa Surgawi dan Yesus Kristus. Anda dapat mengingatkan anak-anak untuk berkhidmat dengan secara tenang menyanyikan atau menyenandungkan sebuah lagu atau memasang gambar Yesus.