Ikutlah Aku
20–26 Juli. Alma 36–38: “Memandang kepada Allah dan Hidup”


“20–26 Juli. Alma 36–38: ‘Memandang kepada Allah dan Hidup,’” Ikutlah Aku—Untuk Individu dan Keluarga: Kitab Mormon 2020 (2020)

“20–26 Juli. Alma 36-38,” Ikutlah Aku—Untuk Individu dan Keluarga: 2020

Gambar
pria sedang berdoa

Ilustrasi oleh Joshua Dennis

20–26 Juli

Alma 36–38

“Memandang kepada Allah dan Hidup”

“Sewaktu Anda merasakan sukacita yang datang dari memahami Injil, Anda akan ingin menerapkan apa yang Anda pelajari” (Mengkhotbahkan Injil-Ku [2004], 19). Catatlah pemikiran dan kesan Anda tentang cara menerapkan kebenaran yang sedang Anda pelajari.

Catat Kesan Anda

Ketika Alma melihat kejahatan di sekitarnya, dia merasakan “dukacita,” “kesukaran,” dan “kepedihan jiwa” yang mendalam (Alma 8:14). “Kejahatan di antara orang-orang ini,” dia berkata mengenai orang-orang Zoram, “menyakitkan jiwaku” (Alma 31:30). Dia merasakan suatu perasaan serupa setelah kembali dari misinya kepada orang-orang Zoram—dia mengamati bahwa “hati orang-orang mulai menjadi keras, dan bahwa mereka mulai tersinggung karena ketatnya firman,” dan ini membuat hatinya “amat penuh dukacita” (Alma 35:15). Apa yang Alma lakukan tentang apa yang dilihat dan dirasakannya? Dia tidak cuma berkecil hati atau menjadi pesimis tentang keadaan dunia. Akan tetapi, “ dia menyuruh agar para putranya hendaknya berkumpul bersama” dan mengajarkan kepada mereka “apa yang berkaitan dengan kebenaran” (Alma 35:16). Dia mengajari mereka bahwa “tidak ada jalan tidak juga sarana lain yang melaluinya manusia dapat diselamatkan, hanya melalui Kristus .… Lihatlah, Dia adalah firman kebenaran dan kesalehan” (Alma 38:9).

Gambar
ikon penelaahan pribadi

Gagasan untuk Penelaahan Tulisan Suci Pribadi

Alma 36

Saya dapat dilahirkan dari Allah sewaktu saya rendah hati dan bertobat.

Hanya sedikit orang yang memiliki pengalaman sedramatis keinsafan Alma. Namun ada asas-asas dalam pengalamannya yang kita semua dapat belajar darinya dan menerapkannya, karena semua orang harus “dilahirkan dari Allah” (Alma 36:23). Sewaktu Anda membaca Alma 36, carilah asas-asas yang dapat Anda terapkan. Misalnya, bagaimana perasaan seseorang yang telah dilahirkan dari Allah tentang dosa? Tentang Yesus Kristus? Anda dapat juga mencari perubahan-perubahan yang mungkin Anda harap akan terlihat dalam kepercayaan serta tindakan dari seseorang yang telah dilahirkan dari Allah.

Lihat juga Mosia 5:7; 27:25–26; Alma 5:14; 22:15; Helaman 3:35; “Conversion,” Gospel Topics, topics.ChurchofJesusChrist.org.

Alma 36

Yesus Kristus mendamaikan dosa-dosa dunia.

Anda mungkin melihat beberapa pengulangan dalam kisah keinsafan Alma dalam pasal ini. Itu karena Alma 36 merupakan contoh yang bagus dari seuntai puisi Ibrani yang disebut chiasmus, yang di dalamnya kata-kata atau gagasan disajikan dalam urutan tertentu, yang mengarah pada gagasan utama, dan kemudian diulangi dalam urutan sebaliknya. Dalam Alma 36, gagasan dalam ayat 3 diulangi dalam ayat 27, gagasan dalam ayat 5 diulangi dalam ayat 26, dan seterusnya. Gagasan utama merupakan pesan penting dari chiasmus. Lihatlah apakah Anda dapat menemukan gagasan utama dalam ayat 17–18. Perhatikan bagaimana menangkap “pemikiran ini” memengaruhi Alma serta mengubah kehidupannya. Bagaimana kebenaran ini telah memengaruhi Anda? Apa gagasan berulang lainnya yang Anda temukan dalam petikan ini?

Bagaimana kisah pertobatan dan pengampunan ini mengilhami Anda untuk mengikuti teladan Alma dan berpaling kepada Juruselamat?

Untuk informasi lebih banyak lagi tentang chiasmus, lihat Book of Mormon Student Manual (Church Educational System manual [2009], 232–233).

Alma 37

Tulisan suci telah dicadangkan “untuk suatu tujuan yang bijak.”

Pernahkah Anda berpikir tentang memiliki tulisan suci, betapa hal itu merupakan suatu mukjizat dan berkat pada zaman ini? Allah telah “memercayai [kita] dengan benda-benda ini, yang adalah sakral” (Alma 37:14). Sewaktu Anda membaca Alma 37, carilah berkat-berkat yang berasal dari memiliki tulisan suci. Bagaimana Anda telah mengalami berkat-berkat ini? Bagaimana kita dapat menggunakan tulisan suci untuk membantu “memperlihatkan kuasa [Allah] kepada generasi yang akan datang”? (Alma 37:18).

Dalam Alma 37:38–47, Alma mengumpamakan “firman Kristus” dengan Liahona. Sewaktu Anda merenungkan perumpamaan ini, pikirkanlah tentang cara-cara mukjizat dan kuasa ajaran Kristus yang telah Anda alami “hari demi hari” (Alma 37:40).

Lihat juga D. Todd Christofferson, “Berkat Tulisan Suci,” Ensign atau Liahona, Mei 2010, 32–35.

Gambar
wanita membaca tulisan suci

Tulisan suci mengajarkan kepada kita bagaimana mengikuti Allah.

Alma 37:6–7

“Melalui apa yang kecil dan sederhana apa yang besar didatangkan.”

Terkadang kita mungkin merasa seakan-akan masalah kita sedemikan besar dan rumit sehingga solusinya harus besar dan rumit pula. Namun berulang kali, Allah memilih untuk menggunakan “apa yang kecil dan sederhana” (Alma 37:6) untuk merampungkan pekerjaan-Nya dan memberkati kehidupan anak-anak-Nya. Sewaktu Anda membaca Alma 37:6–7, renungkan dan catatlah cara-cara yang telah Anda lihat asas ini berjalan dalam kehidupan Anda. Apa saja hal kecil dan sederhana yang Tuhan gunakan untuk memberkati Anda dan merampungkan pekerjaan-Nya?

Lihat juga Alma 37:41–46; Dallin H. Oaks, “Apa yang Kecil dan Sederhana,” Ensign atau Liahona Mei 2018, 89–92.

Gambar
ikon penelaahan keluarga

Gagasan untuk Penelaahan Tulisan Suci Keluarga dan Malam Keluarga

Saat Anda membaca tulisan suci bersama keluarga Anda, Roh dapat membantu Anda mengetahui asas-asas apa yang perlu ditekankan dan dibahas untuk memenuhi kebutuhan keluarga Anda. Berikut adalah beberapa gagasan.

Alma 36:5–26

Meskipun pengalaman Alma luar biasa, keinsafannya mengilustrasikan beberapa asas yang berlaku bagi kita semua. Mintalah masing-masing anggota keluarga untuk memilih satu ayat dari Alma 36:5–26 yang mengajarkan tentang “dilahirkan dari Allah.” Apa yang dapat kita pelajari dari ayat-ayat ini? Mungkin anggota keluarga dapat membagikan bagaimana mereka telah menerapkan asas-asas yang diuraikan oleh Alma.

Alma 36:18–21, 24

Bagaimana Anda dapat menggunakan ayat-ayat ini untuk membantu seseorang melihat bahwa pertobatan merupakan pengalaman yang penuh sukacita, bukan yang mengerikan? Bagaimana pertobatan mengilhami kita untuk berbagi Injil dengan orang lain?

Alma 37:6–7, 38–46

Apa saja dari “apa yang kecil dan sederhana” (Alma 37:6) yang mendatangkan hal-hal besar dalam kehidupan kita? Dengan cara apa firman Kristus seperti Liahona? Bagaimana kita dapat saling membantu untuk menelaah tulisan suci lebih rajin lagi?

Alma 37:35

Mengapa bijaksana untuk menaati perintah-perintah “pada masa muda [kita]”?

Alma 38:12

Apakah keluarga Anda tahu apa kekang itu? Mungkin Anda dapat memperlihatkan kepada mereka sebuah gambar kekang dan membicarakan bagaimana itu digunakan untuk mengendalikan seekor binatang. Apa artinya “mengekang segala nafsu [kita]”? Bagaimana pengekangan nafsu kita dapat membantu kita untuk “dipenuhi dengan kasih”?

Untuk gagasan lebih lanjut untuk mengajar anak-anak, lihat garis besar minggu ini dalam Ikutlah Aku—Untuk Pratama.

Meningkatkan Penelaahan Pribadi

Catatlah kesan. Ketika Anda mencatat perasaan-perasaan rohani, Anda menunjukkan kepada Tuhan bahwa Anda menghargai pengarahan-Nya, dan Dia akan memberkati Anda dengan wahyu yang lebih sering. Sewaktu Anda menelaah, tuliskan pemikiran Anda. (Lihat Mengajar dengan Cara Juruselamat, 1230.)

Gambar
malaikat menampakkan diri kepada Alma dan para putra Mosia

Malaikat Menampakkan Diri kepada Alma dan Para Putra Mosia oleh Clark Kelley Price