2023
Bersiap untuk Menghadiri Bait Suci
Desember 2023


“Bersiap untuk Menghadiri Bait Suci,” Liahona, Desember 2023.

Pesan Liahona Bulanan, Desember 2023

Bersiap untuk Menghadiri Bait Suci

Gambar
orang-orang berjalan ke Bait Suci Ogden Utah

Foto Bait Suci Ogden Utah oleh Mark Brunson

Di bait suci Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir kita dapat menerima perjanjian dan tata cara sakral bagi diri kita sendiri dan leluhur kita. Kita menghadiri bait suci untuk menunjukkan kasih dan rasa syukur kita bagi Bapa Surgawi dan Yesus Kristus. Kita dapat bersiap untuk menghadiri bait suci dengan mempelajari dan mengamalkan Injil Yesus Kristus. Untuk informasi lebih lanjut mengenai bait suci, lihat artikel Dasar-Dasar Injil “Pekerjaan Bait Suci” dalam Liahona terbitan Oktober 2021.

Gambar
kata-kata di luar Bait Suci Durban Afrika Selatan

Foto Bait Suci Durban Afrika Selatan oleh Matthew Reier

Rumah Tuhan

Bait suci disebut rumah Tuhan.” Itu adalah tempat-tempat sakral di mana kita dapat merasakan Roh Allah dan kasih-Nya bagi kita. Itu juga merupakan tempat di mana kita dapat membuat perjanjian dan menerima tata cara-tata cara khusus yang akan mempersiapkan kita untuk memperoleh kehidupan kekal. (Perjanjian adalah kesepakatan sakral antara Allah dan anak-anak-Nya.) Menjadi setia pada perjanjian-perjanjian kita dan menerima tata cara-tata cara ini menolong kita untuk memiliki hubungan khusus dengan Bapa Surgawi dan Yesus Kristus.

Gambar
remaja berdiri di luar Bait Suci Guayaquil Ekuador

Foto Bait Suci Guayaquil Ekuador oleh Janae Bingham

Siapa yang Dapat Menghadiri Bait Suci?

Para anggota Gereja dapat melakukan pembaptisan bagi orang mati mulai pada tahun mereka berusia 12 tahun. Seorang anggota dapat menerima pemberkahan jika dia berusia setidaknya 18 tahun, telah menjadi anggota Gereja selama setidaknya satu tahun, dan berhasrat untuk membuat dan menepati perjanjian-perjanjian bait suci (lihat Buku Pegangan Umum: Melayani dalam Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir, 27.2.2, ChurchofJesusChrist.org). Seorang pria dan seorang wanita yang telah menerima pemberkahan bait suci mereka dapat dimeteraikan (dinikahkan) untuk kekekalan di bait suci.

Perjanjian dan Tata Cara

Anda akan membuat perjanjian-perjanjian dan menerima tata cara-tata cara di bait suci. “Masuk ke dalam hubungan perjanjian dengan Allah mengikat kita kepada-Nya dengan cara yang membuat segala sesuatu tentang kehidupan menjadi lebih mudah” (Russell M. Nelson, “Mengatasi Dunia dan Menemukan Kelegaan,” Liahona, November 2022, 97). Tata cara adalah sebuah tindakan fisik sakral yang dilaksanakan oleh wewenang imamat. Tata cara-tata cara memiliki makna rohani yang mendalam. Misalnya, ketika Anda berperan serta dalam sebuah tata cara, Anda menunjukkan kepada Allah bahwa Anda bersedia untuk menerima dan menepati perjanjian-perjanjian-Nya.

Persiapan Pribadi

Bersiaplah secara rohani dengan mengikuti ajaran-ajaran Yesus Kristus dan menepati perjanjian-perjanjian yang Anda buat dengan Allah saat pembaptisan. Anda juga dapat menelaah sumber daya Gereja, seperti tulisan suci dan ceramah-ceramah konferensi umum. Temples.ChurchofJesusChrist.org menyediakan informasi mengenai apa yang diharapkan ketika Anda menghadiri bait suci. Itu juga mencakup lebih banyak detail mengenai perjanjian, tata cara, dan simbolisme bait suci.

Gambar
di luar Bait Suci Nauvoo Illinois

Foto Bait Suci Nauvoo Illinois oleh Eve Tuft

Simbolisme

Tuhan sering mengajar menggunakan simbol. Misalnya, pembaptisan—masuk ke dalam air dan naik lagi—adalah seperti kematian diri lama Anda dan diri Anda yang baru dilahirkan kembali (lihat Roma 6:3–6). Tata cara-tata cara bait suci mengarah kepada Yesus Kristus dan Pendamaian-Nya. Mungkin sulit untuk memahami semua simbolisme saat Anda pertama kali menghadiri bait suci, tetapi Anda dapat terus belajar sewaktu Anda kembali ke bait suci sepanjang kehidupan Anda.

Rekomendasi Bait Suci

Untuk memasuki bait suci, Anda perlu menjadi siap dan layak. Anda dapat menerima rekomendasi untuk memasuki bait suci setelah wawancara dengan uskup atau presiden cabang Anda dan dengan presiden pasak atau misi. Para pemimpin ini akan mengajukan serangkaian pertanyaan untuk memastikan Anda mengamalkan Injil Yesus Kristus. Para pemimpin Anda dapat berbicara kepada Anda mengenai pertanyaan-pertanyaan ini sebelumnya.

Kembali ke Bait Suci untuk Leluhur Anda

Bapa Surgawi ingin semua anak-Nya membuat perjanjian dengan-Nya dan menerima tata cara-tata cara sakral. Tata cara-tata cara ini, seperti pembaptisan dan pemberkahan, harus dilakukan di bait suci bagi mereka yang meninggal tanpa menerima Injil. Anda dapat kembali ke bait suci untuk melakukan tata cara-tata cara bagi anggota keluarga Anda yang telah meninggal.