2011
Penatua José L. Alonso
Mei 2011


Penatua José L. Alonso

Dari Tujuh Puluh

Gambar
Elder José L. Alonso

Bahkan sebelum dia bergabung dengan Gereja, José L. Alonso Trejo memiliki kesaksian mengenai kuasa doa. “Ketika saya berusia 11 tahun,” katanya, “saya hampir meninggal. Para dokter sudah menyerah pada diri saya—tanpa sengaja saya mendengar mereka berbicara. Demikianlah saya berdoa dan berdoa kepada Tuhan, dan Dia menyembuhkan saya.

“Ketika kemudian saya mendengar kisah mengenai Joseph Smith dan mempelajari bagaimana seorang anak lelaki yang hanya berusia 14 tahun berbicara dengan Allah, saya tahu itu benar. Saya tahu bahwa Allah dapat menjawab doa-doa kita, bahwa Dia mengenal kita.”

Perasaan penghiburan yang sama itu membimbing Penatua Alonso sewaktu dia menelaah Kitab Mormon. “Karena doa dan kitab ini, saya tahu dengan kepastian bahwa Yesus adalah Kristus,” katanya.

Penatua Alonso lahir di Mexico City, Meksiko, pada November 1958 dari Luis dan Luz Alonso. Sewaktu remaja dia pindah ke Kota Cuautla, Meksiko, di mana dia bergabung dengan Gereja. Dengan menghadiri Kebersamaan membawa dia berhubungan dengan remaja yang kuat yang menemaninya dan memberikannya perasaan seperti rumah kedua. Adalah juga saat menghadiri Kebersamaan sehingga dia bertemu Rebecca Salazar, wanita yang kemudian menjadi istrinya.

Ketika Penatua Alonso menginjak 19 tahun, dia melayani misi penuh-waktu di Misi Meksiko Hermosillo. Setelah misinya, Penatua Alonso dan Rebecca menikah pada 24 Februari 1981, di Bait Suci Mesa, Arizona. Mereka adalah orang tua dari dua anak.

Di samping melayani sebagai direktur institut bagi Church Educational System, Penatua Alonso memiliki gelar medis dalam pengembangan pediatri dan bekerja sebagai dokter homeopati dan ahli bedah. Kariernya menunjukkan hasrat yang terpendam lama untuk melayani dan memberkati orang lain—sama seperti Tuhan memberkatinya ketika dia sakit sewaktu kanak-kanak. “Pelayanan kepada orang lain membangun kesatuan dan persaudaraan,” katanya, “dan mengundang kuasa Tuhan ke dalam kehidupan kita.”

Sebelum pemanggilannya pada Kuorum Pertama Tujuh Puluh, Penatua Alonso melayani sebagai uskup, presiden misi pasak, presiden pasak, penasihat presiden misi, presiden Misi Meksiko Tijuana, dan Area Tujuh Puluh.